Powered by Blogger.

Aromatica - Rosemary Shampoo


Hai! Selain kulit wajah, kulit kepala itu perlu perhatian juga loh. Nah, kali ini gue mau review shampoo yg lagi gue pake (psssttt, udah botol ke-2 nih :p)

Jadi, kulit kepala gue itu cenderung berminyak jadi bikin rambut cepet terlihat lepek. Udah gitu, bagian batang rambut sampai ke ujung tuh kering banget karena sempet gue bleach sampe hampir putih. Karena itu juga gue jadi sangat pemilih untuk urusan shampoo, ya cari shampoo yg bisa membersihkan sekaligus merawat rambut dan juga bikin rambut jg juga enggak cepet lepek

Setelah cari tau dan coba coba, akhirnya gue nemu kalau ingredients yg cocok sama kondisi kulit kepala dan rambut gue itu adalah Rosemary
Manfaat rosemary itu sendiri banyak banget loh ternyata, selain untuk membantu menstimulasi pertumbuhan rambut, mengurangi minyak berlebih eh ternyata ya bermanfaat untuk melindungi rambut dari radikal bebas lohhh


Pilihan gue akhirnya coba si Aromatica karena udah resmi bersertifikat Vegan, Ecocert, EWG & cruelty-free jadi pastinya aman
Aromatica sendiri itu brand organic clean beauty dari korea selatan sekarang sudah resmi di Indonesia, selain Shampoo ternyata mereka juga ada produk skincare (ini dibahas di lain postingan ya). Range si 
Rosemary Scalp Root Energizing ada Rosemary Scalp Scaling Shampoo, Rosemary Hair Thickening Conditioner, Rosemary Root Enhancer lohh

Rosemary Scalp Scalling Shampoo-nya ini juga mendapatkan award sebagai Best Shampoo di Olive Young Korea karena bebas dari SLS, SLES, Paraben, dan bahan kimia lainnya 
Untuk teksture nya sendiri itu si Aromatica Rosemary Scalp Scalling Shampoo ini tipe shampoo yg enggak terlalu kental ataupu terlalu cair

Aromanya juga buat gue enaaakk banget dan gue suka, terus ya aroma nya ini awet lohhh di rambut gue (please note kalau kegiatan gue itu ya di rumah aja kerja sama main bareng anak jadi jarang keringetan yg heboh kecuali pas olahraga)



Selama pemakaian sebanyak satu botol sampai habis, gue enggak menemukan kendala apapun sih. Dari segi packaging ataupun produk itu sendiri. Iya ini udah botol kedua gue pas review ini ditulis~

Di gue, shampoo ini bisa membantu rambut dan kulit kepala gue jadi enggak gampang berminyak. Kalau biasanya gue setiap hari keramas, dengan shampoo ini 2-3 hari enggak keramas juga enggak lepek berminyak banget gitu. Ya minyak nya masih wajar lah buat gue


Atas: keramas dengan shampoo lain (agak lepek baru 1 hari)
Bawah: keramas dengan shampoo aromatica (tetap terlihat mengembang)

Itu foto di atas sengaja gue coba keramas pake shampoo lain ya buat perbandingan, di rambut gue tetep shampoo Aromatica yg juara buat nahan minyak

Untuk mengatasi kerontokan rambut bisa gak? Bisa dong! Rambut gue tadinya lumayan rontok, setelah pake ini rontoknya jauh berkurang. Lebih oke lagi kalau pake barengan sama Conditioner nya, efek dari beberapa kali bleaching itu kan selain rontok ya rambut gue pada patah ujung nya. Nah pake Conditioner nya mengurangi rambut gue yg patah patah


Botol nya ini bentuk flip-top gini ya, cukup kuat kok kalau ditutup dengan benar. Enggak tumpah tumpah atau bleber kalau dibawa pergi gitu, travel friendly!



Semua produk Aromatica ini sudah tersedia di Tokopedia, Shopee, Sociolla dan premium supermarket yaa ;)


Thank you for reading, see you in my next post.
XXO

Follow my blog to be updated on my new post!
*Review yg aku tulis berdasarkan pengalaman pribadi-ku sendiri dalam pemakaian produk, hasil serta efek & kinerja produk dapat berbeda di kulit kalian :)*
 








No comments

Halo! Silahkan tinggalkan komentar dibawah ya

any rude, SARA, promotion or illegal comments will be deleted. thank you. // komentar kasar / tidak sopan, SARA, promosi / ilegal akan dihapus. terima kasih.